Minggu, 08 Januari 2012
Transformasi Tampilan Windows XP menjadi Windows 7 tanpa Upgrade OS
Sekilas gambar di samping merupakan tampilan desktop dari Windows 7. Tapi, Sebenarnya gambar tersebut adalah tampilan Windows XP yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga seperti Windows 7. Bagi sebagian orang, mengotak-atik komputer merupakan sesuatu yang berbahaya. Tapi, tak ada salahnya jika hanya untuk sekedar mempercantik tampilan. Atau jika Anda sudah pernah mencoba transformation pack dari windows resmi, sebaiknya tidak perlu dilanjutkan karena artikel ini membahas cara yang sama (mengkonversi Windows XP menjadi seven tanpa upgrade OS) hanya saja memberikan alternatif yang menarik bagi orang - orang yang senang mengotak - atik komputernya. Cara - cara di bawah ini merupakan beberapa cara yang admin bagikan mengenai transformasi tampilan Windows XP secara umum menjadi mirip seperti Windows 7
(admin sengaja tidak membagikan cara secara keseluruhan karena admin sendiri masih belum bisa menggunakannya. Jika admin sudah bisa, admin akan update posting ini)
A. Taskbar
Satu hal yang membedakan Windows Versi terdahulu dengan Windows 7 yaitu transparansi taskbarnya. Untuk melakukan hal tersebut, Anda memerlukan software (free) yang bernama ViGlance (kalau tidak salah, aplikasi ini juga digunakan oleh transformation pack resmi Windows). Software ini berfungsi membuat taskbar transparan, mengganti ikon start menu, dan beberapa fitur tambahan yang hanya ada di Windows 7. Silahkan download softwarenya disini.
B. Sidebar Gadget
Coba lihat gambar teratas posting. Di pojok kanan, Anda akan menemukan jam, kalender, dan lain - lain. Ini sebenarnya merupakan sidebar gadget milik Windows 7. Tapi, ada saja pengembang software yang pintar menciptakan sebuah aplikasi agar bisa memuat gadget tersebut di Windows XP. Aplikasi ini bernama Vista Rainbar. Silahkan download softwarenya disini.
C. Theme
Hal yang paling mendasar yang paling dibutuhkan adalah tema (yang mirip) Windows 7. Admin merkomendasikan tema-tema buatan Vishal, diantaranya:
1. Seven VG RTM for Windows XP >>> salah satu favorit admin
2. Seven VG RTM Black Version for Windows XP >>> buat yang suka desktopnya terlihat gelap
Admin juga merekomendasikan artikel - artikel dari Deskmundo, Ernasco, dan Peter Rollar. Mereka pengguna situs deviantart yang baru - baru ini admin kunjungi. Intinya, silahkan pilih salah satu yang anda suka
D. Transparansi Jendela Windows
Transparansi jendela windows adalah hal terakhir yang akan admin bahas (karena ini hal terakhir yang admin sendiri lakukan pada komputer admin). Bisa dilihat pada gambar di samping, border jendela windows terlihat tembus pandang. Bagaimana cara melakukannya? Mudah, tinggal download aplikasi bernama True Transparency. Aplikasi ini mengganti border standar Windows XP menjadi transparan. Untuk Software, silahkan download disini. (skin/style border untuk aplikasinya disini)
Sekian, semoga bermanfaat :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
berarti nanti logo'a, logo blog anda?
BalasHapuslogo apa? kalau logonya user account tetep ikutin punya mas/mba, bukan milik admin :)
BalasHapuskan biasa'a saat nyalain komputer klo windows 7 logo'a kan windows 7 jga, tp klo saya Tranformasikan logo'a akn jadi windows 7 jga g?
BalasHapustidak. ini dikarenakan dalam tutor ini, Anda tidak mengubahnya. untuk mengubah bootscreen (Loading Paling awal setelah melewati BIOS) silahkan kunjungi http://www.google.co.id/url?sa=t&rct=j&q=&esrc=s&source=web&cd=1&ved=0CHUQFjAA&url=http%3A%2F%2Fwww.stardock.com%2Fproducts%2Fbootskin%2F&ei=VwStT7SRA8XqrAfnzKiEDA&usg=AFQjCNEuuaj2xUg6kq_38TGBtH9X05xkrg&sig2=ne8BhklUp7BbXO-wbQlMNg. Untuk merubah bagian login screen (welcome screen) silahkan cari di blog ini. Ada beberapa logon screen yang bisa Anda pilih :)
BalasHapus